Sunday 24 April 2011

Galaksi Besar Berhenti Mengembang 7 Miliar Tahun yang Lalu

Berbagai galaksi diperkirakan berkembang akibat tarikan gravitasi dan penggabungan dari galaksi-galaksi kecil (sub-galaksi), sebuah proses yang memungkinkan gagasan kosmologi standar seharusnya berlangsung. Namun data baru dari sebuah tim ilmuwan dari Universitas John Moores Liverpool langsung menantang gagasan ini, mereka menunjukkan bahwa pertumbuhan beberapa objek yang paling besar berhenti 7 miliar tahun yang lalu ketika alam semesta baru setengah dari usia saat ini. Pada Senin (18/4) anggota tim Claire Burke akan mempresentasikan hasil kerja mereka di hadapan Royal Astronomical Society di Llandudno, Wales.
Bagaimana galaksi terbentuk dan kemudian berkembang, masih merupakan pertanyaan utama yang tak terjawab dalam astronomi. Seperti dilansir Physorg.com, Rabu (20/40, untuk mempelajari evolusi galaksi, tim ini melihat galaksi yang paling besar di alam semesta, yang dikenal sebagai Brightest Cluster Galaxies (BCG) yang berlokasi di pusat kluster galaksi, struktur yang biasanya mengandung ratusan galaksi.
Dengan mempelajari bagaimana BCG tumbuh memberikan wawasan tentang pembentukan dan evolusi galaksi secara umum.
Burke dan timnya berusaha mengukur BCG dengan menggunakan gambar paparan dari arsip Teleskop Antariksa Hubble yang mengambil bagian yang redup dari galaksi tersebut. Tim ini menemukan kenyataan, BCG yang mereka pelajari begitu jauh, cahayanya yang terdeteksi berasal dari masa 7 miliar tahun yang lalu, sehingga galaksi ini muncul saat alam semesta kurang dari setengah usia saat ini.***

No comments:

Post a Comment