Corel Draw merupakan salah satu software desain grafis berbasis vektor. Software ini banyak digunakan oleh para desainer terutama yang hasil rancangannya untuk proses cetak.
Sayangnya software populer ini tidak gratis. Anda harus membelinya. Menurut situs resminya www.coreldraw.com, harga CorelDRAW Graphics Suite X8 terbaru dibandrol sekitar Rp 7,38 juta.
Namun ada banyak alternatif untuk CorelDraw, menggunakan aplikasi open source alias gratis. Inkscape adalah salah satunya yang memiliki keunggulan hampir menyamai Corel Draw.
InkScape juga berbasis pada vector, memiliki fitur yang mendekati Corel Draw. Aplikasi ini selain bisa berjalan di sistem operasi Windows juga bisa di Mac OS dan Linux.
Berikut tampilan InkScape:
Download: InkScape
Alternatif lainnya bisa Anda coba di download:
Xara Xtreme
Apache OpenOffice Draw
Skencil
sK1
This comment has been removed by a blog administrator.
ReplyDelete