Tuesday, 15 June 2010

Vitamin D Tidak Hanya untuk Tulang

SUDAH sangat dikenal bahwa vitamin D sangat penting untuk kekuatan dan kesehatan tulang. Namun, sebuah artikel yang ditulis di media online "In Press" dan dikutip "Physorg.com", Senin (15/6), seorang dokter dari San Francisco VA Medical Center menulis literatur ilmiah yang menyebutkan bahwa vitamin D mungkin juga berperan dalam mencegah kanker, memerangi infeksi, dan mengendalikan atau mencegah penyakit auto-imun.
 

Daniel Bikle, MD, PhD, yang juga seorang profesor obat-obatan dan dermatologi di University of California, San Francisco, menunjuk ke sejumlah studi epidemiologi baru-baru ini, di mana kadar vitamin D yang tinggi dalam darah berhubungan dengan tingkat kanker yang lebih rendah.
 
Meskipun data mengenai vitamin D yang berhubungan dengan perlawanan terhadap infeksi kurang jelas, "tetapi ada bukti yang jelas dari studi epidemiologi bahwa infeksi tuberkulosis pada manusia berkaitan dengan tingkat vitamin D yang sangat rendah," ujarnya. ***

foto: Flickr

No comments:

Post a Comment